Informasi dan tips tentang rumah seperti, desain rumah minimalis, rumah modern, rumah sederhana, dan masih banyak lagi

Kamis, 11 Juli 2013

Tips Untuk Membuat Kamar Tidur Anak Perempuan Lebih Cantik

Kamar tidur anak perempuan yang cantik dan unik, untuk dapat menciptakan itu para orang tua harus pintar untuk memadukan dan memilih warna yang cocok, bisa dengan mengunakan warna yang cerah atau bisa juga dengan mengunakan warna yang disukai oleh anak-anak kita (warna pink selalu jadi pilihan utama). Kita bisa juga menanyakan langsung kepada anak kita tema seperti apa yang disukai oleh anak kita agar kita tidak salah mengambil keputusan dalam memberikan kamar baru yang akan membuat anak kita senang akan kamar barunya. Tentunya jika kita mempunyai anak wanita yang sudah akan beranjak dewasa yang sudah merasa sedikit tdak nyaman untuk tidur bersama orang tua, pastilah kita harus sudah memikirkan tentang kamar tidur anak kita.



Untuk dapat mendesain kamar tidur anak perempuan kita agar menjadi unik dan lucu kami mempunyai sedikit tips utama yang dapat digunakan untuk referensi membuat kamar anak perempuan.

Untuk pemilihan warna kita utamakan warna terang terlebih dahulu untuk menjadi pilihan utama bisa kita berikan warna hijau muda, pink dan biru muda, atau untuk lebih pasti bisa kita tanyakan kepada anak kita untuk memilih warna sendiri untuk kamar mereka. Jika kita masih ragu untuk memilih warna kita bisa memberikan warna putih netral sebagai warna dasar agar dapat mudah untuk merubah nya sewaktu-waktu. Kita bisa memberikan kombinasi beberapa warna cerah untuk mendapatkan desain kamar tidur anak perempuan yang lucu dan cantik. Ditambah dengan beberapa hiasan putri pada kamar anak kita akan memberikan kesan mereka merasa sebagai putri dalam sebuah kerajaan mereka.

Pemilihan furniture yang mempunyai model dengan bertema simple yang mempunyai ukuran yang pas dengan usia anak kita akan lebih mempercantik desain kamar anak perempuan kita. Contoh kecilnya seperti pada tempat tidur akan terihat lebih cocok jika kita sesuaikan dengan anak kita jangan memberikan tempat tidur yang sangat besar dengan ukuran anak kita ataupun terlalu kecil. Dengan memberi lemari baju, meja belajar dan juga lemari penyimpanan untuk barang-barang yang mereka sukai seperti mainan, boneka dll. Ditambah dengan beberapa hiasan pada dinding akan membuat lebih cantik kamar tidur anak perempuan.
Sabtu, 06 Juli 2013

Tips mendekorasi tempat Tidur Agar Tidur Lebih Nyenyak

Tips mendekorasi tempat Tidur Agar Tidur Lebih Nyenyak. Kamar tidur dapat berfungsi sebagai ruang multifungsi - seperti kantor, perpustakaan, dll - tetapi pada akhirnya, kamar tidur adalah tempat untuk tidur. Ruangan ini harus menjadi ruang yang paling mewah dan pribadi di setiap rumah - sebuah tempat yang dapat menyejukkan dan kondusif untuk relaksasi dan kenyamanan dalam beristirahat. Berikut adalah beberapa tips tentang bagaimana Anda dapat mendekorasi kamar tidur Anda agar tidur lebih lelap dan berkualitas, beberapa hal yang harus dipertimbangkan termasuk pilihan warna, gaya, dan mebel.

Tips mendekorasi tempat Tidur Agar Tidur Lebih Nyenyak

1. Sebuah kasur yang baik adalah kunci untuk tidur yang nyenyak dan berkualitas

Istirahat malam yang berkualitas amat ditentukan oleh pilihan kasur anda. Jika kasur terlalu tebal, keras, atau lembut, itu akan membuat Anda terjaga sepanjang malam berusaha untuk mendapatkan posisi yang nyaman untuk tidur.. Pilihlah Bantal, guling, busa kasus, pegas per kasur, dll yang paling nyaman buat anda. Jangan asal pilih yang murah namun ternyata menyiksa anda waktu tidur.

2. Kondisikan Kamar tidur yang Tenang dan Gelap

Lingkungan kamar tidur yang tenang amat dibutuhkan tubuh kita ketika tidur. Matikan semua Perangkat modern seperti jam digital, televisi, telepon, dan komputer, yang dapat mengganggu ketenangan tidur anda. Jauhkan telepon meja atau Ponsel dari jangkauan tangan anda sehingga anda bisa tidur dengan nyenyak.

3. Suhu udara dapat mempengaruhi tidur Anda.

Jika ruangan terlalu dingin atau hangat, juga dapat mempengaruhi bagaimana Anda tidur di malam hari. Kondisikan kamar anda senyaman mungkin dengan mengatur sehu pendingin ruangan, kalau anda tidak memakai air conditioner (AC) dan memakai kipas angin, pastikan anginnya tidak mengenai langsung muka anda, dan jaraknya agak jauh dari anda, agar anda tidak kesulitan bernafas.

4. Warna yang menenangkan membuat untuk tidur malam yang baik.

Warna-warna cerah bisa menyenangkan, tapi kadang-kadang yang terbaik adalah untuk tidak menggunakan warna tersebut dalam kamar tidur, terutama jika Anda mengalami kesulitan tidur. Sebaliknya gunakan warna yang menenangkan seperti biru, hijau, dan pastel, yang dapat memberi kesan damai dan tenang. Jika Anda masih ingin memasukkan warna-warna cerah di kamar tidur Anda, anda dapat menggunakannya pada bantal atau pada hiasan di kamar.

5. Jaga kamar tidur anda selalu rapi dan tiak Berantakan

Kamar tidur yang berantakan dan kaca akan mengganggu tidur anda, apalagi anda yang dasarnya orangnya rapi. Rapikan semua hala yang membuat berantakan, seperti mainan anak-anak, sendal, perabot, dll, sehingga anda merasa tenang dan nyaman waktu tidur.

Semoga tips singkat dalam mendekorasi kamar tidur agar dapat tidur nyenyak, lelap dan berkualitas diatas dapat membantu anda terutama yang sedang mengalami kesulitan tidur. Selamat mencoba.
Senin, 06 Mei 2013

Memilih Warna Cat Rumah Minimalis yang Terbaik

Memilih Warna Cat Rumah Minimalis yang Terbaik.Apakah anda sedang bingung untuk memilih warna cat rumah minimalis anda? Di artikel ini akan di bahas beberapa tips untuk memilih warna cat yang terbaik untuk rumah model minimalis anda.

warna cat rumah minimalis


Memilih cat rumah minimalis sepertinya akan terlihat mudah, namun sebenarnya tidak sesederhana seperti yang kita cenderung bayangkan. Apabila kita sembarangan memilih warna cat, maka hasilnya pun akan terlihat kurang bagus dan kurang nyaman buat anda dan keluarga sebagai penghuninya. Pilihan warna tidak semata-mata karena kita suka warnanya saja, tapi harus disesuaikan dengan keseluruhan warna perabotan yang ada.. Di sini, pemilik rumah memainkan peran penting dalam menentukan pilihan warna cat tersebut.

Anda dapat menggunakan warna cat yang netral dan cerah untuk dinding ruangan. Untuk menghilangkan kesan monoton anda bisa menggunakan dua kombinasi warna yang bisa anda lakukan juga buat pilar-pilar i rumah anda. Sedangkan untuk teras rumah, warna yang cerah dan dipadukan dengan warna yang lembut merupakan salah satu pilihan yang terbaik.

warna cat minimalis


Pilihan warna cat minimalis untuk bagian kusen pintu dan jendela yang terbaik adalah warna-warna yang gelap. Gunakan warna-warna yang kalem seperti warna pastel untuk dalam rumah minimalis anda untuk memberikan kesan teduh dan damai, sehingga anda merasa nyaman untuk tinggal dirumah.

semoga sedikit tips tentang pemilihan warna cat rumah minimalis ini dapat sedikit membantu anda untuk memperoleh rumah idaman yang indah dan nyaman buat anda dan keluarga.
Selasa, 30 April 2013

Harga Tanah Di Jakarta Mencapai Rp.38 Juta/meter


Harga Tanah Di Jakarta - Pembangunan infrastruktur di Jakarta kini semakin menggila. Tak hanya gedung perkantoran, gedung komersial, Jakarta kini juga mulai menjamur perumahan mewah yang biasa disebut redensial. Tren warga Jakarta yang lebih memmilih memmbeli unit perumahan, dan apartemen tampaknya ditangkap oleh investor sebagai sebuah peluang untuk terus mengembangkan bisnis properti. Al hasil, tanah di Jakarta kini semakin menyusut karena dibangun apartemen dan perumahan mewah di sana sini. Tak ayal, hal itu justru membuat harga tanah di Jakarta melambung Naik.

harga tanah di jakarta,harga properti,rumah mewah,harga,tanah di jakarta


Harga Tanah Di Jakarta kawasan segitiga emas.
Menurut Survei yang telah dilakukan oleh Lembaga Knight Frank, harga tanah di Jakarta mencapai Rp. 38 juta/meternya. Harga tanah tersebut didasarkan pada kawasan segita emas Jakarta. Harga tanah Rp. 38 juta/meter merupakan harga tanah residensial di daerah Kuningan, Sudirman, Thamrin. Kawasan tersebut merupakan kawasan perumahan elite di Jakarta. 

Dengan Harga Rp. 38 juta/meter, Jakarta menempati urutan ke 23 di dunia harga tanah tertinggi di dunia. Namun dari segi properti Jakarta masih terbilang murah. 
Senin, 29 April 2013

Kriteria Membuat Rumah Minimalis Sederhana Yang Bagus


Membuat Rumah Minimalis Sederhana - Rumah minimalis kini menjadi tren yang sangat digandrungi oleh penduduk Indonesia. Tak heran jika kini banyak pengembang properti berlomba-lomba membuat rumah minimalis bergenre sederhana. Alasan mengapa rumah minimalis sederhana banyak digandrungi ialah, karena kesan modern yang dimilikinya namun hanya membutuhkan sedikit biaya untuk pembuatannya. Dalam membuat rumah minimalis, tidak bisa dilakukan dengan sembarangan tanpa konsep. Sebuah rumah bisa dikatakan memiliki konsep rumah minimalis jika memiliki atau memenuhi beberapa kriteria.Di antaranya :

gaya rumah minimalis, rumah minimalis, kriteria rumah minimalis, rumah minimalis sederhana, desain rumah minimalis,

Desain Elegan. 
Ciri khas rumah minimalis adalah memiliki desain yang elegan. Meskipun bentuknya kecil, namun desain modern dan elegan harus ditonjolkan. Karena desain menjadi modal utama, dan menjadi kelebihan untuk menutupi dari segi kekurangan dalam hal ukuran bangunan.

Perpaduan warna dan struktur. 
Rumah minimalis sederhana sebaiknya menggunakan perpaduan warna yang simpel tapi menarik. Selain itu struktur rumah juga dibuat simpel tidak rumit dengan balutan warna yang soft. Dengan begitu kesan mewah akan muncul sehingga rumah tampak menawan.

Pemilihan jenis pagar. 
Pagar menjadi sebuah komponen yang sangat penting pada sebuah rumah minimalis. Tak hanya sebagai pelindung, pagar menjadi estetika yang turut menambah keindahan dan kesan modern rumah minimalis. Oleh sebab itu penting sekali untuk memilih pagar yang simpel dengan dibalut warna yang gelap.

Itulah tiga kriteria yang harus dimiliki oleh rumah agar bisa disebutt rumah minimalis,dengan menerapkan konsep tersebut, maka nilai jual rumah juga akan meningkat.
Kamis, 21 Maret 2013

Pentingnya sebuah Teras Bagi Rumah Minimalis


Teras Rumah Minimalis - Teras bagi sebagian besar orang sangatlah penting, disamping untung menghiasi rumah agar terlihat cantik, teras bisa difungsikan sebagai tempat untuk bersantai. Namun, beberapa rumah yang mengusung gaya minimalis menghilangkan fungsi teras demi mendapat desain dan biaya pembuatan rumah seminimal mungkin. Padahal, fungsi teras pada rumah minimalis sangat penting. Selain fungsi estetika, teras pada rumah minimalis menjaga agar cat tidak mudah pudar. Teras dapat melindungi dari paparan terik matahari agar tidak langsung menerpa pintu atau dinding yang bisa merusak dan memudarkan cat dengan cepat.

Bagaimana penataan teras rumah minimalis ?
Konsep rumah minimalis telah banyak dikembangkan oleh arsitektur, baik yang bergaya modern maupun tradisional. Anda bisa mencari referensi penataan teras untuk rumah minimalis dengan mengunjungi perumahan yang bisa dicontoh penataan terasnya. Namun, jika Anda belum ada waktu, berikut ini ada beberapa contoh penataan teras untuk rumah minimalis yang bisa digunakan sebagai rujukan.
teras rumah minimalis,rumah minimalis,desain teras rumah minimalis,desain teras,teras yang bagus,fungsi teras

Untuk menata teras, sebaiknya disesuaikan dengan ukuran tanah. Untuk  ukuran type 45 biasanya masih terdapat sisa tanah untuk teras. Gunakan juga perpaduan warna agar rumah terlihat indah dan nyaman.

teras rumah minimalis,rumah minimalis,desain teras rumah minimalis,desain teras,teras yang bagus,fungsi teras

Cara Membuat Rumah Minimalis yang Murah


Cara Membuat Rumah Minimalis sebenarnya cukup mudah dan murah. Dengan anggaran Rp. 100 juta, anda bisa membuat rumah minimalis standar dengan desain modern ataupun biasa. Kelebihan utama rumah minimalis adalah biaya yang dikucurkan relatif murah, karena dibuat dengan konsep yang simple tapi terlihat modern. Dengan budget yang relatif murah, Anda sudah bisa membuat rumah minimalis berlantai 2.

Nah, yang perlu diperhatikan ketika Anda ingin membuat rumah minimalis adalah konsep pagar dan pewarnaan (cat) nya. Selain itu, tata letak pintu dan jendela juga harus dierhatikan sebisa mungkin jangan terlihat mencolok. Biasanya, rumah minimalis menggunakan paduan warna yang soft seperti hitam atau abu-abu.
panduan membuat rumah minimalis, panduan,rumah minimalis,cara membuat rumah minimalis, rumah minimalis,konsep rumah minimalisrumah modern,

4 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Membuat Rumah Minimalis
Banyak cara untuk membuat rumah minimalis, tetapi yang paling penting adalah konsep yang jelas. Anda bisa menyewa jasa arsitek dalam membuat rumah. Namun, tanpa konsep yang jelas, mereka juga akan menemui kesulitan. Nah berikut ini ada 4 hal yang bisa dijadikan patokan dalam membuat rumah minimalis sehingga menjadikan rumah Anda menjadi unik dan modern. 

  1. Pilihlah perpaduian warna cat yang soft namun menarik. Gunkan warna yang ringan atau soft dipandang mata, artinya tidak terlalu mencolok seperti abu-abu atau hitam.
  2. Untuk mendapatkan tampilan yang menarik, gunakan gaya pagar rumah minimalis terbaru. agar terlihat lebih modern.
  3. Jangan gunakan keramik dengan warna putih. Untuk rumah minimalis, yang bagus adalah menggunakan keramik warna kelam.
  4. Percantik rumah anda dengan memberikan tambahan hiasan berupa hiasan kaca dan tanaman hias.

dengan menerapkan empat hal tersebut, Anda bisa bereksplorasi lebih lanjut untuk memperoleh rumah minimalis yang diidamkan dan tentu saja bisa menambah nilai jual.